Kota Kupang-Tempontt.com,-GMKI Cabang Kupang, Komisariat Ayub Menggelar kegiatan Pra-Maper yang bertempat di Gedung Rektorat Universitas Persatuan Guru 1945 NTT,pada selasa 24 september 2024 pukul 13:00 wita-selesai.
Kegiatan ini dipimpin oleh Yudit (moderator) dan Imanuel Aduonis sebagai pemateri Motivasi Organisasi.
Imanuel Adonis menjelaskan bahwa "kalau kita mau menjadi serjana kita harus berproses dengan penuh kesabaran dan kalau mau menjadi mahasiswa yang hebat kita harus berorganisasi,dan kita harus semangat belajar,bertanggung jawab,harus berpikir kritis untuk bisa mencapai sesuatu".
"Dan kemudian dijelaskan lagi disini bahwa kita sebagai mahasiswa kita harus mempunyai karakter yang berbeda dan kalau mau jadi mahasiswa yg hebat kita harus berorganisasi kita juga harus paham tentang Tri Sukses yaitu studi,organisasi,dan cinta."Jelas Imanuel Adonis
Dilanjutkan lagi materi Manajemen waktu pada pra-maper ini yang di pimpin oleh Sandri Kake (moderator) dan Abner Mana'o (pemateri) .
"Bicara soal konteks manajemen waktu adalah kemampuan seseorang untuk bisa mengatur waktu dengan baik jadi seorang individu harus mampu mengatur waktu untuk melakukan sesuatu."Kata Abner Manao
"Kemudian dilanjutkan lagi oleh Abner Mana'o bahwa kita sebagai mahasiswa yang berorganisasi kita harus berkomitmen untuk mengatur waktu dengan baik dan kita soal optimalisasi kita harus berkarater supaya kita bisa punya Fondasi yang lebih kuat untuk kita menata masa depan kita sebagai mahasiswa kalau kita mau untuk berproses maka kita harus belajar untuk memanajemen waktu."(***)
(Pewarta/Marsel Nomeni/Redaksi/Asten Bait)